Resep Membuat Roti Goreng isi Pisang

Masyarakat Indonsia mengenal jajanan pasar yang sekaligus sebagai kue tradisional yang beragam macamnya, salah satunya adalah yang cukup umum kita kenal yaitu roti goreng yang berisi pisang. Jajanan pasar seperti ini mudah untuk bisa kita temui dipasar-pasar tradisional, bahkan terkadang pada pedagang sayur keliling juga menjajakannnya dengan harga yang ringan dikantong untuk seluruh lapisan masyarakat. Selain harganya yang murah camilan seperti ini juga memiliki rasa yang enak dan cocok untuk kita jadikan camilan kapan saja dimana saja, yang akan selalu siap membuat lidah kita bergoyang.

Jajanan pasar ini juga mengingatkan kita dengan kue tradisional lain yang sering dijual oleh para pedagang gorengan yaitu pisang molen. Namun perbedaanya jika roti goreng memiliki kulit yang empuk ketika digigit, sedangkan untuk molen pada umumnya kulitnya lebih tipis dan renyah ketika digigit. Jika dilihat dari persamaannya tentu saja kedua jenis kue ini memiliki isi yang sama, dan juga dimasak dengan cara yang sama yaitu digoreng.

Roti goreng isi pisang juga disukai oleh anak-anak hingga orang dewasa, selain itu juga bisa dibilang cukup bisa menunda rasa lapar kita ketika menyantabnya karena apabila kita memakan 4-5 buah saja pasti akan membuat kita kenyang. Namun walaupun kue seperti ini cukup mudah untuk bisa kita dapatkan dibeberapa daerah dengan cara membeli, mungkin ada sebagian dari anda ada yang ingin mencoba membuatnya sendiri. Oleh karena itu bagi anda yang tertarik, pada artikel kali ini kami juga akan sedikit berbagi tentang resep dan cara membuat untuk jajanan tradisional tersebut.
Resep
750 gram tepung terigu
100 gram gula pasir
3 butir telur
115 gram margarin
75 ml susu cair
20 gram baking powder
15 gram ragi instan
150 ml Air
Garam secukupnya
Pisang Raja, belah memanjang menjadi dua kemudian digoreng untuk isi

Cara Membuat
 
  • Siapkan wadah kemudian campurkan semua bahan kecuali pisang, aduklah hingga merata dan menjadi kalis. Jika sudah diamkan kira-kira setengah jam
  • Bagi adonan masing-masing kira-kira 40 gram, kemudian bulat-bulatkan dan diamkan lagi seperempat jam
  • Jika sudah pulunglah masing-masing adonan memanjang(jika lengket taburlah sedikit tepung terigu), pilin seperti tali kira-kira sepanjang 30cm.
  • Siapkan pisang yang telah digoreng kemudian, lilitkan adonan tepung yang dibentuk memanjang  hingga tertutup. Jika sudah diamkan terlebih dahulu 1 jam
  • Gorenglah dengan minyak hingga terendam, dan tunggu hingga matang.  

0 comments:

Post a Comment