Resep Bolu Pisang(Banana Cake)

Seperi kita ketahui jika kue bolu sangat beragam variannya, baik jika dilihat dari bahannya untuk membuat maupun cara memasaknya dan lain-lain. Salah satu jenis kue bolu yang cukup populer ditengah masyarakat adalah apa yang sering disebut-sebut sebagai kue bolu pisang yang mungkin anda sendiri pernah mencicipi kenikmatannya.

Sesuai dengan namanya tentu saja kue ini terbuat dari adonan tepung terigu, gula, telur dan pisang, dan jenis pisang yang pada umumnya digunakan adalah jenis pisang raja atau pisang ambon yang memiliki cita rasa yang khas. Kue seperti ini sangat cocok untuk camilan bersama keluarga kita tercinta, atau juga bisa untuk sajian keitaka ada acara arisan, rapat maupun sebagai bekal ketika kita sedang pergi berlibur atau tamasya.

Seperti kue-kue bolu lainnya, kue bolu pisang atau yang juga sering  disebut sebagai banana cake sangat empuk ketika digigit dan rasanya sangat manis dengan aroma pisang, yang akan membuat lidah kita terasa ingin selalu memakannya. Tidak heran memang jika kue bolu pisang juga menjadi salah satu jenis kue yang sangat disukai oleh anak-anak karena rasanya yang manis, dan juga bisa mengganjal perut kita untuk menunda rasa lapar.

Dalam perkembangannya ada yang membuat kue bolu pisang dengan dicampur kismis, sehingga perpaduan ini akan menghasilkan cita rasa yang berbeda, selain itu ada juga yang pada bagian permukaannya ditaburi dengan keju parut dan lain-lain sesuai selera variasi masing-masing. Mungkin banyak diantara anda yang sudah bisa membuat kue bolu pisang, namun apabila ada diantara anda yang belum pernah membuatnya dan ingin mencobanya berikut adalah salah satu resepnya.
Resep Bolu Pisang
150 gram tepung terigu
250 gram pisang ambon kemudian dihaluskan
125 gram gula pasir
50 gram mentega cair
30 ml minyak goreng
1/2 sendok makan soda kue
50 ml susu cair
4 butir telur
75 gram keju, diparut

Cara membuat
1. Campurkan pisang dengan gula pasir kemudian kocok dengan mixer hingga merata dan halus
2. Jika sudah masukan telur satu persatu sambil dikocok dengan mixer, kemudian minyak hingga merata dan mengembang
3. Masukan soda kue, mentega cair dan tepung terigu, kemudian kocok kembali dengan mixer hingga semuanya tercampur rata
4. Siapkan loyang yang telah diolesi mentega, kemudian tuangkan adonan dan ratakan
5. Masukan kedalam oven, tunggu hingga setengah matang keluarkan, dan taburi atasnya dengan parutan keju. Jika sudah masukan kembali dalam oven dan tunggu hingga benar-benar matang.

Sekarang kue bolu pisang anda sudah jadi, tunggulah hingga dingin kemudian jika ingin menyajikan silahkan dipotong-potong sesuai selera. Jika anda ingin mencoba resep kue bolu yang lain, anda juga bisa coba kue bolu pandan hijau dengan mengeklik link tulisan berwarna tersebut.

0 comments:

Post a Comment