Resep Membuat Kue Bawang Gurih

Ketika lebaran tiba banyak sekali macam-macam kue kering yang menjadi pilihan untuk disajikan buat para tamu dan saudara-saudara kita yang sedang mudik. Kue-kue kering tersebut ada yang merupakan kue tradisional dan juga ada yang kue modern, dan salah satunya adalah apa yang disebut sebagai kue Bawang yang merupakan salah satu jenis kue kering tradisional Indonesia.

Jika dilihat dari namanya memang sangat unik dan entah siapakah yang memberikan nama tersebut pertama kalinya, karena bahan dasar dari kue ini adalah tepung kanji dan tepung terigu sedangkan bawang hanya digunakan sebagai bumbunya saja sama seperti masakan-masakan lainnya. Rasa dari kue ini sendiri juga sangat gurih dan hal inilah yang menjadi ciri khasnya yang sangat menonjol untuk kue kering ini, disamping bentuknya yang pada umumnya adalah berupa stick.

Mungkin kue ini dinamai demikian karena aromanya yang seperti bawang dan rasanya yang sangat gurih, namun hal ini kami juga tidak tahu secara pasti karena kami tidak menemukan informasi secara akurat tentang asal-usul dan pencipta dari kue bawang ini. Namun yang jelas kue ini memang sudah ada sejak jaman dahulu baik dipedesaan maupun perkotaan, baik ketika hari raya maupun hari-hari biasa yang mudah ditemukan diwarung-warung.

Kue bawang kemungkinan juga sudah tersebar luas dibeberapa daerah di Nusantara, karena disamping karena rasanya juga bahan-bahan yang digunakan untuk membuatnya juga terbilang sangat murah. Sehingga tidak heran jika kue seperti ini sangat disukai oleh masyarakat dari segala lapisan, dan untuk para ibu-ibu rumah tangga dan orang-orang yang hobi dalam dunia masak-memasak sudah pasti dengan mudahnya untuk membuat jenis kue kering yang satu ini. 
Namun mungkin ada diantara anda yang belum bisa membuat kue bawang, oleh karena itu pada kesempatan kali ini kami akan sedikit berbagi tentang cara membuat kue bawang sendiri beserta dengan resepnya. Jika anda tertarik untuk membuatnya silahkan yang dibawah ini.

Resep Kue Bawang
500 gram tepung terigu
125 gram tepung kanji
2 butir telur ayam
2 sendok makan daun seledri yang dicincang halus
350 ml santan
6 siung bawang putih yang dihaluskan
garam secukupnya

Cara Membuat
1. Campurkan tepung dengan bawang putih, garam dan daun seledri kemudian aduklah hingga benar-benar merata
2. Jika sudah masukan telur kemudian aduk sambil tuangkan santan sedikit demi sedikit hingga rata dan kalis
3. Tipiskan adonan bisa dengan alat penggiling mie, jika tidak ada bisa dengan botol kaca yang bersih untuk memipihkan adonan, dengan cara adonan ditekan dengan botol pada bagian sisinya kemudian giling-gilingkan hingga tipis
4. Potong-potonglah adonan yang sudah tipis, bisa secara manual dengan pisau atau juga bisa dengan penggiling mie untuk ukuran kwe-tiau
5. Gorenglah hingga mengering dan berubah warna menjadi kecokelatan
6. Angkat kemudian tiriskan dan sajikan.

0 comments:

Post a Comment