Membuat Roti Kismis Sebagai Camilan Keluarga

Jika anda seorang ibu rumah tangga tentunya ingin memberikan yang terbaik bagi keluarga yang anda sayangi, salah satunya dalam memberikan camilan buat anak-anak maupun suami. Salah satu camilan yang bisa anda buat adalah roti yang banyak sekali ragamnya, namun mungkin ini juga bisa menjadi alternatif pilihan buat anda yang ingin memberikan camilan berupa roti buat keluarga yaitu Roti Kismis.

Kismis sendiri adalah sebuah bahan makanan yang berasal dari anggur yang dikeringkan yang pada umumnya berwarna cokelat kehitaman, dan rasanya juga enak ketika dimakan langsung, maupun dijadikan makanan olahan lain. Memang secara umum kismis ini lebih sering digunakan sebagai bahan untuk membuat roti sehingga banyak yang menyebutnya sebagai Roti Kismis.

Berdasarkan dari sumber yang kami dapatkan dari Suara Merdeka online, kismis juga memiliki manfaat dan salah satunya adalah menurunkan tekanan darah tinggi, maupun mencegahnya. Sumber tersebut juga menyebutkan hal ini merupakan hasil studi dari konferensi American College of Cardiology di AS, yaitu mereka yang menkonsumsi segenggam kismis tiga kali sehari maka mampu menurunkan tekanan darah.

Rasa dari kismis sendiri adalah asam manis karena memiliki konsentrasi gula yang tinggi, dan jika disimpan dalam waktu lama maka gula akan terkristalisasi di dalamnya. Sehingga tidak heran jika roti diberi campuran bahan ini maka rasanya juga akan sangat khas dengan aroma kismis yang manis asam.

Roti kismis selain cocok untuk camilan keluarga juga cocok untuk hidangan tamu, atau juga sering disajikan ketika ada acara seperti arisan. Selain itu roti ini juga sudah sangat familier ditengah masyarakt Indonesia diberbagai golongan, dan mungkin sebagian besar masyarakat pernah mencicipinya. Berikut adalah resep dan cara membuat roti kismis.
Resep Roti Kismis
200 gram tepung terigu
200 gram mentega yang telah dilelehkan
200 gram gula pasir
4 butir telur ayam
200 gram kismis
200 cc susu murni
2 sendok kecil bakpuder
Vanili secukupnya

Cara membuatnya
1. Pertama campurkan beberapa bahan seperti gula, telur dan vanili kemudian kocklah hingga merata dan putih
2. Tuangkan susu dan bakpuder dan aduk kembali
3. Masukan tepung terigu sedikit demi sedikit sambil diaduk, kemudian tuangkan mentega cair dan aduk kembali
4. Siapkan cetakan atau loyang yang diolesi mentega dan taburlah sedikit tepung
5. Tuangkan adonan yang sudah jadi pada loyang tersebut, kemudian openlah hingga matang
6. Angkat jika sudah dingin potong-potong sesuai selera dan sajikan.

0 comments:

Post a Comment