Resep Pis kopyor dan Carang Gesing-Kue Mirip Nagasari

Ada dua jenis kue khas tradisional Indonesia yang keberadaanya seakan-akan sudah agak dilupakan, kedua kue ini penyajiannya juga cukup unik karena dibungkus oleh daun pisang dan dirapatkan oleh potongan lidi mirip nagasari. Kedua kue ini adalah Pis Kopyor dan Carang Gesing yang mungkin bagi anda masih kurang familier dengannya, karena kue ini populer antara tahun 80an hingga 90an(atau mungkin sebelumnya), dan kemungkinan juga hanya ada dibeberapa daerah saja terutama di Jawa.

Pada dasarnya untuk Pis kopyor bahan dasarnya adalah roti tawar dengan serutan kelapa muda, yang tentunya perpaduan dari dua bahan ini akan menghasilkan rasa yang sangat khas. Sedangkan untuk Carang Gesing bahan dasarnya adalah pisang raja atau pisang kepok dengan adonan telur dan santan yang akan selalu siap memanjakan lidah anda.

Dalam perkembangannya kedua kue berbalut daun pisang yang alami ini, ada yang menambahkan dengan buah nangka didalamnya sehingga menambah aroma yang harum dan rasa yang lebih manis. Namun sayangnya kedua kue ini bisa dibilang cukup langka untuk jaman sekarang, oleh karena itu bagi anda yang penasaran atau ingin bernostalgia dengan kedua kue tersebut, tentunya anda harus membuatnya sendiri.
 
Jika anda ingin tahu resep dan cara membuatnya, silahkan baca yang dibawah ini.

Resep Pis kopyor
Kelapa muda 1/2 buah yang sudah dikerok mamanjang
Roti tawar 3 lbr dipotong kotak-kotak kecil
Gula pasir 50 gr
Santan 250 ml
vanili bubuk 1/8 sendok kecil
Garam 1/2 sendok kecil
Daun pandan 2 lembar dipotong-potong

Cara membuat
1. Pertama campurkan bahan-bahan seperti gula pasir, santan, vanili, dan garam kemudian aduk hingga merata dan gula benar-benar larut
2. Siapkan wadahnya yaitu potongan daun pisang, kemudian masukan 1 sendok kelapa muda, roti tawar dan adonan nomor 1 dan dua potong kecil daun pandan hingga adonan habis. Jika sudah bungkus dengan daun pisang tersebut
3. Kukuslah kira-kira 25 menit, angkat dan dinginkan

Resep Carang Gesing
5 buah pisang raja kemudian diiris-iris
Santan 200ml
Telur 2 butir kocok lepas
Gula pasir 100 gram
Daun pandan 2 lembar dipotong kecil-kecil
Garam 1/4 sendok kecil

Cara Membuat
1. Campurkan gula, santan, pisang dan telur, kemudian aduklah hingga benar-benar merata
2. Siapkan pembungkus berupa daun pisang, kemudian masukan adonan diatas menjadi beberapa bungkus, dan setiap bungkus diberi potongan daun pandan
3. Kukus kira-kira 20 menit sampai matang, kemudian angkat dan biarkan sampai dingin.

0 comments:

Post a Comment